Resolusi Tahun Baru

2016.jpg

Bicara soal resolusi, ada yang belum tahu apa arti kata resolusi? Baiklah, sebelum menulis tulisan ini saya buka kamus KBBI dulu mencari arti kata tersebut. Jadi Resolusi itu definisinya; putusan atau kebulatan pendapat berupa permintaan atau tuntutan yang ditetapkan oleh rapat atau musyawarah/sidang. Pernyataan tertulis, biasanya berisi tuntutan tentang sesuatu.

Jadi wajar-wajar saja dong ya jika di akhir tahun dan menjelang tahun baru banyak yang bicara soal resolusi hidup. Bukan resolusi kamera ya, itu mah lain lagi. Hehe..

Membahas resolusi berarti membahas mengenai perubahan. Ada tuntutan untuk berubah dari yang sudah-sudah. Tahun baru dijadikan momentum berubah. Jadi bukan karena mau tahun baru terus merasa wajib menuliskan resolusi. Nggak begitu juga kali ya. Resolusi juga bisa dituliskan Baca lebih lanjut

Idul Adha 1436 H

Idul Adha 1436 H

images_181

Takbir sayup sayup bergema mengisi dimensi udara lembab. Waktu merangkak mengantar para hamba kepada kemenangan dari mengalahkan unsur kehewanannya, menerbangkan sisi spiritual ke langit Allah. Tebasan itu jadi pemutusnya. Pemutus dari sisi kerendahan yang senantiasa menarik para hamba ke jurang kehinaan. Inilah momen mematahkan segala kerendahan menuju Sang Kaliq Yang Maha Tinggi. Inilah momen mengalahkan ego rendah yang selama ini mengungkung diri.
Allahu akbar… Allahu akbar… Allahu akbar.. Walillahi ilham..
Semoga semua pengorbanan membawa kita menuju kepada kemuliaan di sisiNya, aamiin!
Hari raya ini beda dengan tahun tahun lalu. Aku tak Baca lebih lanjut

Perpus pantai Puti Gondan Gandoriah

Perpus di pantai Puti Gondan Gandoriah

perpustakaan

Bangunannya tak terlalu besar. Rak rak bukunya tersusun rapi ke dinding. Di pintu masuk kamu akan disambut kontainer /tempat penyimpanan barang penyunjung (jangan pernah berharap ada sambutan tari piring yak… hoho). Saat masuk mata akan langsung tertumbuk pada meja dan kursi tempat duduk yang mendominasi bagian tengah ruangan. Jika mangambil posisi duduk bagian kanan (favorit ane nih, gan), dibalik jendelanya, lautan luas menghampar dengan beberapa pulau dibaliknya. (indahlah pokoknya, gan, ingat serial full house ga? Dikit banyak mirip lho ^_^ #maksa).

Riak laut Gandoriah membiru namun kadang tampak hijau jika hujan turun. Mengambil jeda tengok ke jendela saat membaca rasanya gimanaaa githu ya, refresh bangets! Halaman luarnya ditumbuhi rumput bertudung pohon kelapa rendah. Bayangin aja kamu lagi piknik dilapangan rumput hijau nan teduh, begitulah kira kira suasananya (udah kebayang belum, sih? 😀 )

pantai

Sesekali akan terlihat dikejauhan ada satu dua kendaraan yang melewati jalan beraspal tepi lautan Puti Gondan Gandoriah ini. Baca lebih lanjut